Samsung Tab S 7

Samsung Tab S7 Di Nobatkan menjadi Tablet Terbaik 2020

Diposting pada

Samsung Tab S7 dinobatkan sebagai tablet terbaik. Tentu informasi ini membuat penasaran kamu pecinta smartphone terbaik.

Mungkin kalian anggap  saya terlalu berlebihan dalam memberikan judul, tapi yah bagaimana lagi? Memang begitu hasil reviewnya. Jadi terima saja kenyataan bahwa Samsung Tab S7 menjadi tablet terbaik di tahun 2020.

Sebelum memulai pembahasan, kamu mungkin tertarik untuk membaca artikel saya yang lain, disini 

Mitos kalau Tab hanya smarphone yang berukuran super besar, melekat erat di hati semua pecinta teknologi. Sampai akhirnya Samsung melalui Tab S7, memecahkan mitos mengerikan tersebut. Apa sih yang spesial dari Tab S7 ini? Mari kita bahas ulasan singkatnya dibawah ini!

Samsung Tab S7 Tablet Terbaik 2020

Samsung Tab S7 diluncurkan bersamaan dengan Galaxy Note 20 Ultra. Peluncuran ini dilaksanakan di Samsung Unpacked 2020.

Peluncuran ini semakin mempertegas, jika Samsung yang ingin menyangingi ipad Pro dengan menggunakan chipset tercepat, juga dengan kualitas layar yang terbaik. Tab S7 menjadi bukti nyata persaingan perusahaan elektronik asal korea itu, dengan para pesaingnya.

Kita bisa mengatakan fitur dari Tab S7 itu lengkap dan serba bisa, kenapa? Karena Samsung Tab S7 berhasil memberikan semua fitur dengan kualitas yang sangat baik.

Belum lagi fitur S Pen nya yang tidak sekedar digunakan untuk sentuhan layar, karena dari S Pen nya sendiri Tab S7 memiliki banyak fungsi dan fitur.

Penasaran fitur dari Tab S7 apa saja? Beriku rangkuman dari review yang saya lakukan.

Fitur Samsung Tab S7 Yang Wajib Banget Kamu Ketahui

Samsung Tab S7

Desain Galaxy Tab S7

Kita mulai dari pembahsan sisi desain Tab S7, jika kita melihatnya secara seksama. Sebenarnya tampilan luar dari Tab S7, tidak berbeda dengan dua pendauhulu sebelumnya.

Yang membedakanya hanyala ukuranya yang semakin tipis, dengan ukuran hanya sampai 6,3 mm dan berat 500 gram. Dilapisi bodi bermaterial alumunium, Tab S7 terlihat sangat tangguh.

Perbedaan lainnya dari Tab S7 terlihat dari tempat meletakan S Pen, yang berada di bagian belakang bodi Samsung Tab S7.

Pada bagian Speaker, kita menemukanya berada di bagian atas dan bawah bodi Tab S7. Menariknya lagi peletakan sensor sidik jari, yang menyatu dengan tombol power, yang berada di bagian atas sebelah kanan.

Hal ini sangat menarik, karena praktis dan akurasi juga kecepatanya instan sekali. jadi saya anggap peletakan sensor sidik jari ini sudah sangat tepat, dan mungkin akan menjadi trend sendiri untuk produk serupa dari pesaing Samsung Tab S7.

Fitur

Untuk masalah fitur, seperti yang saya ungkapkan diatas. Tidak apa-apa jika kalian, menganggap saya terlalu berlebihan dalam mereview Tab S7.

Tapi yah bagaimana lagi jika memang kenyataanya, jika Tab S7 memiliki fitur yang super lengkap. Fiturnya apa saja? Mari kita bahas pada pembahasan produktifitas.

Produktivitas

Tab S7 akan memberikan pengalaman baru, dengan memberikan alternatif tambahan. Mengubah tampilan antarmuka Tab S7 menjadi selayaknya PC, yaitu melalu fitur Samsung Dex.

Alternatif ini di tambahkan setelah Google gagal, dalam memberikan pengalaman yang baik untuk perangkat dengan layar yang lebar. Kita tahu sendiri bukan? Maka dari itu pada Tab S7 disematkan fitur Samsung Dex, yang bisa langsung diaktifkan pada perangkat.

Pada proses mengaktifkan fitur ini, peragkat Samsung Tab S7 akan melakukan loading selama beberapa detik.

Setelah itu tampilan akan berubah mirip seperti perangkat windows. Tampilanya akan benar-benar seperti windows, dengan notifikasi berada sebelah kanan bawah, menu berada di bagian kiri bawah. Aplikasi yang sedang berjalannya pun, akan berada sejajar dengan bar dibagian bawah.

Menariknya lagi, kita menjalankan applikasi dalam mode window layaknya dekstop. Jadi bisa sangat berguna dan memaksimalkan dimensi layar yang besar.

Hal yang sangat disayangkan adalah Google yang masih belum bisa mengoptimalkan kerjanya, pada mode samsung Dex ini. Jadi tidak semua applikasi yang berada di Playstore, bisa kita gunakan.

Kamera

Pada kamera, Tab S7 menyematkan dua kamera di bagian belakang dengan beresolusi 13MP f/2.0,  yang dapat merekam video dengan resolusi 4K 30 Fps. Kamera keduanya yang beresolusi  5MP f/2.2 ultra wide-angle.  Kombinasi yang sangat menggumkan menurut saya pribadi.

Tablet Tab S, juga menyematkan kamera depan denga resolusi kamera 8 Mp f/2.0, yang memiliki kualitas yang cukup baik dari berbagai kondisi cahaya. Penempatan kamera depan ini, juga dirasa sangat cocok.

Ini karena posisinya persis berada ditengah dalam mode landscape. Seperti pada smartphone pada umumnya.

Performa

Saya sudah menyebutkan diatas, bahwa Samsung Tab S7 sudah menjadi tablet terbaik ditahun 2020 ini. Jadi kenapa masih meragukan performa dari Tab S7?

Baiklah jika kalian memaksa saya, untuk menjelaskan performa dari Samsung Tab S7 ini.

Dapur Tab S7 ditenagai oleh kombinasi spesial, antara Snapdragon 865+ 7nm, RAM 6GB dan ROM 128GB, yang membuat smartphone ini terasa sangat istimewa.

Kamu bisa menggunakan Tab S7 ini, untuk aktifitas beraktifitas profesional seperti  edit foto profesional, edit video atau beberapa kegiatan lain, yang bisa menggantikan perangkat laptop atau PC.

Baterai

Baterai yang di usung Samsung Tab S7 ini, memiliki kapasitas besar yang mencapai 8.000 mAh.

Baterai dari Samsung Tab S7 ini juga sudah mendukung super fast charging 2.0 45 W.

Yah, kapasitas baterai yang besar seperti itu rasanya sudah cukup menggantikan fungsi PC, untuk melakukan aktifitas kerja yang berat, apalagi jika dilihat dari dapur pacunya.

Oke, sekian artikel dari saya tentang Samsung Tab S7 Di Nobatkan menjadi Tablet Terbaik 2020. Semoga bermanfaat untuk kamu yah!

Tinggalkan Balasan