Rekomendasi toko elektronik terbaik di Gorontalo sangatlah penting dipahami. Terutama bagi kamu yang ingin berbelanja produk elektronika. Jangan sampai kamu menyesal hanya karena salah dalam memilih toko
Gorontalo adalah saalah satu kota yang telah melahirkan orang besar. Presiden Republik Indonesia ke-3, Prof. DR. Ing. B.J. Habibie, berasal dari keturunan Gorontalo. Yaitu dari garis keturunan ayahnya, yang memiliki marga Habibie, yaitu Alwi Abdul Jalil Habibie.
5 Toko Elektronik Terbaik di Gorontalo
Di era yang penuh dengan teknologi ini, kehadiran elektronik kerap menjadi suatu bagian dari kebutuhan sehari – hari. Hal tersebut tak lain disebabkan oleh kemudahan dan keinstanan, yang dimiliki oleh perangkat elektronik dibandingkan menggunakan perangkat manual.
Namun, perangkat elektronik tersebut memiliki kemampuan khusus dalam proses pemilihannya agar mendapatkan kualitas yang baik. Oleh sebab itu, bagi anda yang bertempat tinggal di kota Gorontalo, dan kerap ingin memiliki alat – alat elektronik berkualitas baik. Kali ini giliran anda untuk mendapatkan rekomendasi beserta review, dari beberapa toko elektronik terbaik di Gorontalo:
1. Volta Gorontalo
Toko elektronik terbaik di Gorontalo pertama, dan disarankan sebagai destinasi perburuan alat elektronik adalah Toko Elektronik Volta Gorontalo. Toko ini beralamat di Jalan Kartini No.59 / Jl. Dr. H. B. Jassin No. 59, Limba B. Kota Gorontalo.
Beroperasi setiap hari dimulai pukul 9 pagi hingga 7 malam. Toko ini kerap menjadi bahan rekomendasi dan review, sebab penilaiannya yang sangat baik dari para pelanggan.
Promo Spesial
Aman dan mudah belanja elektronik secara online di:
Shopee
Bukalapak
Lazada
Tokopedia
Bhineka
Blibli
Hal tersebut tentu saja dinilai dari beberapa feedback yang dikemukakan oleh para pelanggan. Adapun feedback yang dikemukakan, memuat beberapa unsur penilaian sebuah toko elektronik.
Unsur pertama terletak pada kualitas produk. Produk yang disuguhkan secara lengkap pada toko tersebut tentu saja bukan produk abal – abal melainkan produk berkualitas.
Hal ini telah teruji secara baik sebab pelayanan tentu saja mengutamakan percobaan atas produk, sebelum produk tersebut dibeli.
Selanjutnya, keawetan yang juga dijamin di toko ini. Hal tersebut semakin didukung, dengan keberadaan fasilitas garansi yang diberikan kepada setiap pembeli.
Unsur kedua adalah harga produk. Meskipun produk yang ditawarkan memiliki kualitas tinggi, harga produk yang ditawarkan tentu saja tidak ikut melejit tinggi. Produk berkualitas tersebut, tetap ditawarkan dengan harga yang terjangkau, sehingga membuat seluruh kekhawatiran pelanggan hilang. Bahkan, beberapa mengakui harga di toko ini cukup bersaing, dengan toko – toko elektronik lainnya.
Unsur ketiga adalah pelayanan dan keberadaan tempat yang tidak kalah pentingnya. Pelayanan yang diberikan oleh Toko Elektronik Volta Gorontalo, tentu saja mengutamakan kenyamanan pelanggan.
Hal tersebut ditunjukkan dengan sifat pelayanan yang terasa lebih ramah, bersahabat, dan menyenangkan bagi para pelanggan. Selain itu, keberadaan lokasi toko dan kenyamanan toko tersebut tidak perlu diragukan lagi, sebab telah dirancang sebaik dan se-strategis mungkin.
Oleh sebab itu, Toko Elektronik Volta Gorontalo tepat dijadikan sasaran utama untuk berburu alat – alat elektronik di Kota Gorontalo.
2. Mitra Electronic Superstore
Toko kedua yang menjadi sasaran alternatif untuk berbelanja alat – alat elektronik di kota Gorontalo, adalah Mitra Electronic Superstore.
Toko ini beralamat di Jl. S. Parman 45, Biawao, Kota Gorontalo. Beroperasi setiap hari, dimulai pukul 9 pagi hingga pukul 8 malam. Tetapi terdapat penyesuaian jadwal. Dimana pada hari minggu, toko ini beroperasi mulai pukul 11 pagi hingga 7 malam.
Toko ini menjadi bahan rekomendasi kedua, sebab penilaian yang didapatkannya oleh para pelanggan tidak kalah baik, dengan penilaian yang dimiliki oleh toko pertama. Pelanggan mengaku puas berbelanja di tempat ini, sebab kelengkapan produk yang telah tersedia.
Produk yang ditawarkan tersebut juga tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Dijamin memuaskan dan berfungsi dengan baik. Sisi harga juga turut memberikan kepuasan bagi nasabah. Tetapi diperlukannya konfirmasi ulang, atas harga yang tertera pada produk dengan harga aslinya, sebab terkadang ditemukannya perbedaan harga.
Namun, anda tidak perlu khawatir. Pelayanan yang diberikan sangat bersahabat, sehingga anda merasa nyaman untuk bertransaksi disini.
3. Mega Elektronik Store Gorontalo
Toko elektronik di Gorontalo berikutnya, yang kami rekomendasikan adalah Mega Elektronik. Lokasinya berada di Dumbo Raya, Jalan Tribrata, Bugis, Kota Tim., Kota Gorontalo, Gorontalo.
Setiap harinya, toko ini beroprasi dari pkl. 09.00 s/d 23.00 WIB.
Toko ini sangat rekomen bagi kamu yang mencari gadget, seperti smartphone, tablet, dan juga laptop. Ada juga playstation, dan berbagai peralatan elektronik lainnya.
Selain tempatnya yang bagus, dan harga terjangkau. Pelayanan yang ramah dan profesional, juga akan membuat kamu semakin nyaman saat berbelanja.
4. Mitra Electronic HB Jassin
Mitra Electronic HB Jassin adalah salah satu dealer resmi AC Daikin, yang ada di Gorontalo. Toko ini sangat luas, dan menyediakan berbagai jenis elektronik dengan lengkap.
Lokasinya berada di TVRI, Jalan HB Jassin (ex-Agus Salim), Komplex Depan Pemancar, Dulalowo, Kota Tengah, Kota Gorontalo, Gorontalo. Buka Senin sampai Sabtu, mulai pukul 09.00 s/d 20.00 WIB. Hari Minggu tutup.
Selain lengkap, harga jualnya juga bersahabat. Kamu juga bisa membeli secara cash maupun kredit, dengan proses yang sangat cepat. Sering diadakan promo, hadiah dan cashback. Tentunya sangat menyenangkan bagi aktivitas berbelanja.
Pelayanan yang ramah dan profesional juga membuat kamu semakin nyaman. Didukung pula dengan parkiran luas, sehingga kendaraan senantiasa terjaga. Selain elektronik, ada juga furniture yang bisa membuat rumah semakin nyaman.
Di sekeliling toko, juga banyak tempat makan serta minimarket. Hal ini semakin memberi warna dan memudahkan berbagai keperluan.
5. Toko Guna Tehnik
Guna Tehnik, berlokasi di Jalan Raja Eyato No.71, Limba B, Kota Sel., Kota Gorontalo, Gorontalo.
Buka hari Senin sampai Sabtu, mulai pukul 08.00 s/d 18.00 WIB. Hari Minggu tutup. Kamu juga bisa menghubungi pengelolanya, melalui nomor telepon (0435) 821875.
Toko ini menyediakan berbagai alat-alat elektrik dengan lengkap. Ada alat-alat musik, listrik, audio, LED display, sparepart elektronik dan lainnya.
Pelayanan yang ramah dengan harga bersaing, dapat kamu dapatkan saat berbelanja di sini.
Demikianlah rekomendasi kami. Selain daftar di atas, tentu masih ada daftar toko elektronik terbaik di Gorontalo lainnya. Kami sangat berterima kasih, jika kamu berkenan melengkapinya di kolom komentar.