Cara mengunci smartphone dengan suara, sepertinya merupakan suatu informasi bagi sebagian orang. Sebab mayoritas mengenal cara ini dengan menggunakan PIN, pola, atau yang lebih canggih sensor sidik jari dan pemindai wajah.
Nah dengan mengetahui cara mengunci smartphone dengan suara ini, maka sistem pengamanan smartphone sobat akan lain dari biasanya. Dengan demikian, selain unik tingkat keamanan pun lebih terjaga.
Dewasa ini tingkat keamanan smartphone memang sangat penting, terlebih di zaman serba digital seperti sekarang ini. Selain karena memiliki akun media sosial, smartphone juga adalah suatu alat yang sangat berguna utuk mempermudah transaksi, seperti jual beli online, bahkan hingga trnasfer antar bank dengan menggunakan aplikasi dari Bank sesuai dengan rekening yang kita miliki. Dengan demikian, jika keamanan smartphone rendah, selain dapat membuat menyebabkan media sosial kita dibajak, bukan hal yang mustahil jika keuangan kita pun bisa dicuri.
Atas dasar itulah, para pengguna smartphone kian berusaha meningkatkan kualitas keamanan perangkat yang mereka miliki. Hingga tak jarang, dari para mereka banyak juga yang menggunakan aplikasi pihak ketiga. Tentu saja, semua itu dilakukan dengan tujuan agar tingkat keamanannya semakin terjamin.
Cara Mengunci Smartphone Android dengan Suara
Pola, dan PIN biasanya merupakan metode pengamanan smartphone yang banyak digunakan, padahal cara ini kurang efektif. Sebab ketika seseorang mengetahui pola atau PIN tersebut, maka bisa dengan mudah membuka smartphone dan akun aplikasi yang kita miliki. Untuk meningkatkan keamanan smartphone, salah satunya kita bisa menggunakan suara.
Baca Juga : Cara Menyalin Tulisan dari Kertas ke Smartphone atau Laptop dengan Mudah
Dengan mengetahui cara mengunci smartphone dengan suara, maka smartphone Android sobat akan menjadi lebih aman, sebab suara tidak dapat dilihat. Sekali pun bisa didengar, namun setiap orang memiliki karakter suara yang berbeda-beda, sementara huruf dan angka semuanya sama, sehingga dapat digunakan siapapun asal kombinasinya sama.
Adapun cara mengunci smartphone Android dengan suara tersebut adalah sebagai berikut :
Cari dan unduh aplikasi Voice Lock Screen di Google Play Store.
Silahkan instal kemudian buka aplikasi tersebut.
Pada menu yang muncul, silahkan pilih let’s go selanjutnya pilihlah Set Password.
Setelah itu, sobat akan menjumpai tombol microphonne. Silahkan tekan tombol tersebut utuk mengaktifkan kunci suara, setelah itu ucapkannya password yang akan digunakan untuk membuka kunci, jika sudah silahkan klik save.
Untuk berjaga-jaga suara sobat tidak dikenali, entah karena kebisingan atau hal lainnya, maka dalam hal ini sobat akan diperintahkan untuk memasukan angka PIN. Gunakanlah kombinasai angka yang benar-benar sobat ingat, namun sulit untuk ditebak atau diketahui orang.
Untuk mengecek kunci suara sudah aktif atau belum, maka sobat bisa masuk pada menu Setting, kemudian bisa tap tombol Lock Screen jika ternyata belum aktif. Setelah itu silahkan kunci smartphone, maka kunci tersebut tidak akan terbuka kecuali menggunakan suara yang telah diatur sebelumnya.
Itulah sobat cara mengunci smartphone dengan suara, semoga bermanfaat. Sebagai catatan, ingat pula dengan baik PIN yang tadi dibuat sebab ini akan berguna saat suara kita tidak dikenali sistem.